Saturday, October 11, 2008

Kegiatan bulan Ramadhan, kenapa tahun ini berbeda ?

Tahun ini SMA N 1 Tegal yang merupakan sekolah rintisan berstandar internasional di Tegal menyelenggarakan buka bersama dengan anak panti asuhan beserta orang orang tua yang tdak mampu. Mereka dibagikan kupon untuk bisa masuk ke dalam sekolah saat acara buka nersamaitu tanggal 23 September 2008. Acara ini merupakan acara tahunan yang biasa dilaksanakan saat bulan ramadhan menjelang.
Pada tahun lalu, acara buka bersama ini digabungkan dengan acara ngabuburit di lapangan belakang sekolah. Acara ngabuburit ini diisi oleh band band siswa SMA N 1 Tegal sendiri yang berhasil terseleksi. Acara ngabuburit dimulai pukul 3 sore dan pada hari itu juga siswa menyelenggarakan buka bersama dengan anak anak panti asuhan. Dengan susunan acara seperti ini siswa siswa siswa SMA N 1 Tegal datag lebih awal sekitar jam 3 sore. Sementara itu, panitia ada yang bersibuk mempersiapkan diri untuk berangkat ke panti asuhan dalam acara buka bersama. Buka bersma anak panti asuhan tahun lalu bertempat di panti asuhan bukan di sekolah. Kemudian sekitar pukul 5 sore siswa beranjak ke kelas masing masing untuk berbuka bersama dengan menu yang sudah ditentukan oleh kelas masing masing.
Berbeda dari tahun sebelumnya, tahun ini acara buka bersama diadakan pada hari yang berbeda dari acara tahun ngabuburit. Tahun ini acra buka bersama digabungkan dengan acara peringatan nuzulul Al-Qur’an di aula SMA N 1 Tegal. Denagn susunan acara yang seperti ini sekolah mulai dipadati siswa siswa pada jam menjelang buka bersama kelas. Suasana di sekolah dirasa lebih ramai daripada tahun sebelumnya karena yang diundang untuk buka bersama ini cukup banyak.
Mengapa tahun ini berbeda?? mungkin itulah yang menjadi pertanyaan di semua pikiran siswa siswa dan hanya beberapa orang yang mengetahui benar jawabannya. Yang terpenting bukanlah perbedaan dari tahun sebelumnya tetapi peningkatannya dari tahun kemarin. Peningkatan jumlah orang yang diundang ke acara buka bersama tahun ini membuktikan bahwa SMA N 1 Tegal ini memiliki jiwa dermawan yang lebih tinggi baik siswa maupun orang tuanya. Walau bagaimanapun, tujuan diadakannya buka bersama ini adalah berbagi dengan orang yang tidak seberuntung kita tidak peduli bagaiman susunan acara itu berbeda dari ntahun sebelimnya. Mengingat acaranya sukses diadakan tahun ini maka kita patut berharap kalau tahun ramadham mendatang acara ini akan diadakan kembali. Dan setelah berlalunya bulan ramadhan semoga jiwa jiwa dermawan tetap melekat baik di jiwa seluruh siswa maupun orang tua muid serta guru guru di SMA N 1 Tegal.

By : Roshiana/XII IPA3